Monday , 17 February 2025

Berkenalan dengan Si Peniru Ulung, Beo Nias

Burung beo terkenal sebagai burung yang unik. Bukan karena warna bulunya atau bentuknya, melainkan karena kemampuannya meniru cara bicara manusia dengan sangat baik.

Dan bicara soal burung beo tentu saja tidak bisa lepas dari burung beo nias, jenis unggulan dari species ini dan merupakan kebanggaan Sumatera Utara.

Burung beo nias ini adalah sub species beo dengan ukuran paling besar dari jenis beo lainnya, ukurannya mencapai kisaran 40 cm.

Kemampuannya dalam meniru suara manusia juga lebih baik. Inilah yang membuatnya sebagai burung beo paling dicari dan tentunya paling mahal di pasar fauna di Indonesia.

Hanya saja karena keberadaan burung cerdas dengan nama latin gracula Robusta ini mulai langka di alam liar, pemerintah mengeluarkan status hewan dilindungi demi menjaga kelestariannya di alam pada tahun 1990. Malah kini burung beo nias juga menjadi salah satu hewan dalam daftar least concern IUCN redlist dan CITES apendiks II.

Meski demikian permintaan burung beo nias sebagai hewan peliharaan masih sangat tinggi. Burung ini sangat memikat pasar karena bentuk fisiknya yang tampak lebih gagah dengan kemampuan belajar bicara yang lebih cepat. Malah burung ini kadang mampu meniru hanya dalam satu – dua kali dengar.

Namun Anda juga harus hati—hati dalam membeli burung beo nias ini di pasar hewan. Anda harus mengenali cirinya dengan bulu kepala yang pendek, muncul gelambir dari leher hingga tengkuk dengan warna kuning cerah, terdapat pial kuling cerah di sisi kepala atas, wrna bulu hitam berkilau dengan ujung putih pada sayap.

Burung omnivora ini biasa hidup di dahan=dahan tinggi di kawasan padat pohon besar. Habitat utamanya memang di pulau Nias dan sekitarnya seperti di pulau Babi, pulau Tuangku, pulau Simo dan bulau Bangkiru.

Kini hewan ini dinobatkan sebagai ikon dari Sumatera Utara utamanya Nias. Besar harapan dengan penobatan ini, burung beo nias akan mendapat perhatian lebih dalam menjaga kelestariannya dan anak cucu tetap bisa mengenal burung beo nias lebih jauh secara fisik.