Monday , 17 February 2025

Pesona Puncak Tertinggi Indonesia, Gunung Jaya Wijaya

Indonesia boleh saja berada di kawasan tropis dengan suhu cenderung hangat. Jelas mustahil untuk ada salju turun di kawasan Indonesia. Tetapi Indonesia beruntung memiliki puncak ketujuh tertinggi di dunia, Gunung Jaya Wijaya Papua.

Berlokasi di tengah pulau Papua di kawasan tertinggi dari propinsi ini, Gunung Jaya Wijaya ini memiliki lapisan Kristal es atau salju di puncak-puncaknya.

Meski harus sangat kita sayangkan salju-salju ini mulai menipis bahkan menghilang di beberapa puncak dan kini hanya tersisa di Puncak Jaya saja.

Mungkin beberapa dari Anda tidak benar-benar memahami, kalau di kawasan Gunung Jaya Wijaya sebenarnya merupakan kawasan pegunungan dengan beberapa puncak, seperti Puncak Trikora, Puncak Yamin, Puncak Mandala dan Puncak Jaya.

Dahulunya di semua puncak ini terdapat lapisan salju yang menutupi permukaan, kini lapisan salju hanya tersisa di Puncak Jaya dengan kondisi lapisan yang mulai menipis pula.

Lokasi Puncak Jaya berada di ketinggian 4.884m dpl dan merupakan puncak tertinggi di Indonesia. Kawasan Gunung Jaya Wijaya yang juga dikenal dengan nama Carstensz Pyramid merupakan salah satu tujuan pendakian tersulit di Indonesia. Dengan medan yang cenderung lebih berat dan suhu yang relatif sangat rendah.

Bahkan untuk sebuah ekspedisi menuju Puncak Jaya Anda memerlukan perjalanan selama 3 minggu dengan rute menembus hutan tropis selama sekitar 5 -6 hari untuk memasuki kaki gunung. Kemudian perjalanan pendakian berat menuju puncak yang cenderung cadas dan mengandung gletser yang licin selama sekitar 3 – 4 hari.

Kondisi diperburuk dengan hanya ada perjalanan udara satu kali dalam satu minggu dari kota Jayapura menuju kawasan Lembah Baliem tepat di kaki Jaya wijaya dengan memakan waktu sekitar 1 jam. Ini membuat akses menuju lokasi semakin sulit dan perlu perencanaan pendakian yang lebih terorganisir.

Tetapi semua jerih payah Anda tetap akan terbayar sempurna dengan pesona negeri awan di Timur Indonesia. Kawasan ini akan menyuguhkan Anda pemandangan yang sepenuhnya berbeda dari kebanyakan panorama puncak yang Anda kenal. Bukan hanya karena lapisan esnya tetapi karena Anda seakan sedang melayang di atas awan ketika memijakan kaki Anda di puncak Gunung Jaya Wijaya.

Check Also

Harmoni Alam di Pulau Pelangi Kepulauan Seribu

Kepulauan Seribu adalah kawasan wisata populer di perairan laut utara Jakarta. Menjadi sebuah tempat pelarian …